Selasa, 11 Februari 2014
Jangan Takut Minum Air Es Saat Hamil !
Cara cepat hamil - Dimasa kehamilan banyak para ibu yang takut bila meminum air es karena mitos yang berkembang dalam masyarakat bila minum air es maka bayinya akan besar bobotnya padahal tidak seperti itu menurut para peneliti kedokteran air es tidak membuat sang bayi dalam kandungan jadi berbobot berat selama air es-nya adalah air putih alias air bening.
Yang perlu ditakuti oleh para calon ibu adalah bukan es atau airnya, melainkan campuran apa yang ada di cairan itu. Sebab, yang menjadi permasalahannya adalah kalori yang terdapat pada campurannya, seperti sirup, teh manis, dan minuman soda, karena yang di maksud air es disini adalah minuman es teh manis, es sirup dan minuman soda itulah yang berbahaya, tapi kalau minum air es bening itu tidak akan berpengaruh menambah bobot bayi dalam kandungan.
Artinya, kandungan kalori dari gula yang menyertai minuman dingin atau es itulah yang bisa membuat bayi lahir besar. Tidak perlu takut. Orang Eskimo yang hidupnya di kutup utara saja anaknya lahir normal kok jadi anda tak perlu khawatir dengan mitos yang berkembang di masyarakat, demikian pembahasannya pengaruh minum mitos air es dimasa kehamilan semoga bermanfaat untuk pengetahuan anda.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar